Kebakaran Satu Rumah di Pamulang Sebabkan Tiga Korban Luka Bakar Satu Serius Dalam Penanganan

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Rizki Amana

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Satu unit rumah di Perumahan Bukit Pamulang Indah (BPI) Blok B 14/6, Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ludes terbakar. 

Kanit Reskrim Polsek Pamulang, Iptu Iskandar Darsono mengatakan insiden kebakaran tersebut diduga akibat kebocoran selang regulator gas milik sang penghuni bernama Iswatun. 

Menurutnya kala itu sang penghuni akan bersiap mengganti tabung gas yang habis hingga tak sadar terdapat kebocoran pada selang regulatornya. 

"Menurut informasi Ibu Iswatun itu sedang memasak, ketika itu dia minta pertolongan karena gasnya habis dia minta pertolongan dengan Pak suparmin tetangganya. Kemudian Pak Suparmin berusaha menghidupkan kompor gas namun tidak hidup," kata Iskandar saat ditemui di Polsek Pamulang, Kota Tangsel, Selasa (9/11/2021).

"Kemudian Pak Suparmin dia meminta tolong tetangganya lagi Pak Sujana. Oleh Pak Sujana kompor tersebut berusaha dinyalakan, dibantu oleh Pak Suparmin. Ketika Pak Suparmin menyalakan kompor gas tersebut terjadi percikan api kemudian kebakaran," sambungnya. 

Iskandar menuturkan akibat insiden kebakaran itu terdapat tiga korban luka-luka diantaranya satu mengalami luka serius. 

Menurutnya satu orang yang mengalami luka serius itu bernama Sujana (67) dengan luka pada sebagian tubuhnya hingga diperlukan perawatan secara intensif. 

"Untuk korban tiga orang ya, satu Pak Sujana dilarikan ke Rumah Sakit, informasi saat ini dibawa ke RSCM karena kedapatan luka di bagian wajah, tangan, kaki atau 40 persen luka bakar," pungkasnya. (m23) 

0 Response to "Kebakaran Satu Rumah di Pamulang Sebabkan Tiga Korban Luka Bakar Satu Serius Dalam Penanganan"

Post a Comment