Mengenal Microgreen Makanan Sehat yang Bisa Ditanam di Rumah

Suara.com - Microgreen merupakan salah satu inovasi terbaru di bidang cocok tanam. Inovasi ini memungkinkan orang untuk bercocok tanam di lahan terbatas dan dalam jumlah kecil atau untuk konsumsi sendiri. Inovasi ini muncul seiring munculnya kebutuhan akan bahan pangan yang sehat dan berkelanjutan.

Singkatnya, microgreen menekankan pada penghematan tempat, waktu, biaya. Supaya Anda bisa lebih paham mengenai microgreen dengan lebih lengkap lagi, simak artikel dari Rumah.com, portal properti terdepan di Indonesia.

Mengenal Microgreen dan Jenisnya

Microgreen, Makanan Sehat yang Bisa Ditanam di Rumah. (Foto: San Diego Home)Microgreen, Makanan Sehat yang Bisa Ditanam di Rumah. (Foto: San Diego Home)

Microgreen adalah tanaman mini yang merupakan sayuran segar. Tanaman ini berasal dari berbagai macam sayuran yang biasa dikonsumsi masyarakat secara umum. Jenis yang paling umum biasanya beberapa jenis tanaman yang populer dan memiliki rasa enak, seperti selada air, chia, kemangi, kol, lobak, bayam perancis, ketumbar, bit, wortel, garden cress, sawi hijau, bunga matahari, seledri, mizuna, chives, dan masih banyak lagi. Hampir semua tanaman ini bisa tumbuh dengan baik di iklim tropis, terutama di Indonesia.

Baca Juga: 3 Penyebab Daun Aglonema Mengerdil dan Cara Mengatasinya

Cara Menanam Microgreen dan Perawatannya

Microgreen, Makanan Sehat yang Bisa Ditanam di Rumah. (Foto: Gardeners World)Microgreen, Makanan Sehat yang Bisa Ditanam di Rumah. (Foto: Gardeners World)

Cara menanam microgreen sangat mudah, karena bisa dilakukan di dalam maupun di luar rumah. Bagi Anda yang memiliki tempat terbatas, maka bisa menanamnya di dalam pot. Seperti namanya yaitu micro, tanaman ini tidak membutuhkan banyak ruang untuk hidup karena ukurannya yang sangat kecil. Hal ini juga berlaku sama dengan media tanam yang digunakannya, yaitu tidak membutuhkan media tanam yang banyak. Itu karena kebutuhan lingkungan hidup sudah memadai.

Simak juga tips budidaya sayur untuk pemula di sini. Tips ini bisa dipraktikkan di halaman rumah, lho!

Microgreen bisa tumbuh di dalam maupun luar ruangan. Untuk menanamnya, yang paling dibutuhkan adalah pot atau tatakan, kompos atau tanah, air, serta sinar matahari. Tanah yang digunakan untuk menanamnya pun tidak banyak, namun tetap saja kebersihan dan kandungan nutrisi di dalam tanah harus diperhatikan dengan baik. Dalam hal ini, Anda bisa menggunakan tanah yang sudah dalam bentuk media tanam.

Kebutuhan air pada tanaman ini juga tidak banyak. Meski begitu, Anda harus tetap melakukan penyiraman secara rutin 2 kali sehari.

Baca Juga: 6 Tanaman Ini Bisa Bikin Kamu Tidur Nyenyak, Koleksi Sekarang yuk!

Sementara itu, untuk kebutuhan cahaya matahari secara langsung adalah selama 3 sampai 4 jam setiap hari. Maka perlu dipersiapkan lokasi penanaman yang memungkinkan supaya sinar matahari bisa masuk secara langsung selama rentang waktu yang dibutuhkan tersebut.

0 Response to "Mengenal Microgreen Makanan Sehat yang Bisa Ditanam di Rumah"

Post a Comment